Pertamina Enduro VR46 Racing Team Perkenalkan Livery 2026 Bertema “BLACKANDLIGHT” di Roma

(doc. vr46racingteam)

Ginza-motor.com – Pertamina Enduro VR46 Racing Team resmi mengungkap corak warna motor mereka untuk musim MotoGP 2026. Peluncuran livery terbaru ini berlangsung pada Rabu di Roma, Italia, sekaligus menjadi penanda dimulainya era baru tim jelang musim MotoGP terpanjang dalam sejarah dengan total 22 seri balapan.

Mengusung tema “BLACKANDLIGHT”, VR46 menghadirkan kombinasi kontras antara warna hitam yang agresif dan aksen kuning cerah khas tim. Fabio Di Giannantonio dan Franco Morbidelli tampil di atas panggung bersama motor mereka, sementara para penggemar juga mendapat kesempatan mendengar langsung pandangan dari sang pemilik tim, Valentino Rossi, yang ditemani Direktur Tim Alessio Salucci dan Manajer Tim Pablo Nieto.

Filosofi desain livery 2026 ini terinspirasi dari kutipan Heraclitus, “Harmony is born from the tension between opposites.” Terang dan gelap, neon dan hitam, berpadu menjadi identitas visual baru VR46. Tim menggambarkannya sebagai pertemuan energi dan keseimbangan baru—sebuah refleksi ambisi besar mereka menghadapi musim 2026.

(doc. vr46racingteam)

Fabio Di Giannantonio menyambut antusias musim ketiganya bersama Pertamina Enduro VR46 Racing Team. Ia menilai kombinasi warna kuning cerah dan hitam pada motor tahun ini terasa lebih agresif dan kental dengan nuansa balap.
“Ini musim ketiga saya bersama tim dan rasanya luar biasa memulai musim baru dengan warna baru ini. Motornya lebih terang, kuningnya sangat keren dipadukan dengan hitam. Saya berharap bisa melanjutkan performa positif seperti akhir musim 2025 dan semakin berkembang sepanjang tahun,” ujarnya.

Bagi Di Giannantonio, musim 2026 juga terasa spesial karena untuk pertama kalinya ia memulai musim MotoGP dengan kru dan struktur tim yang sama seperti tahun sebelumnya. Hal ini memberinya rasa percaya diri lebih saat menghadapi tantangan baru di lintasan.

Sementara itu, Franco Morbidelli memasuki musim keduanya bersama VR46 dengan optimisme tinggi. Pembalap Italia tersebut menilai satu tahun pengalaman bersama tim akan membuat banyak proses berjalan lebih cepat dan efisien.
“Kami punya satu tahun pengalaman bersama dan itu akan membantu mempercepat banyak hal di akhir pekan balapan. Tahun lalu cukup positif, meski masih ada hal yang perlu diperbaiki, dan kami sedang bekerja ke arah itu,” jelas Morbidelli.

(doc. vr46racingteam)

Morbidelli juga memuji tampilan motor 2026 yang menurutnya sangat mencerminkan jiwa balap VR46. Warna kuning menjadi roh utama, sementara dominasi hitam di area tangki dan bodi memberikan karakter agresif yang kuat.
“Kombinasi hitam dan kuning ini sangat racing. Semoga saja motor ini juga lebih cepat di lintasan,” tambahnya sambil tersenyum.

Peluncuran musim di Roma pun memiliki makna emosional tersendiri bagi Morbidelli. Ia lahir dan menghabiskan satu dekade hidupnya di kota tersebut.
“Roma adalah kota yang sangat saya cintai. Menggelar peluncuran tim di sini terasa unik dan spesial. Saya harap momen ini bisa memberi energi ekstra bagi seluruh tim untuk menghadapi musim 2026,” ungkapnya.

Valentino Rossi selaku pemilik tim menegaskan bahwa target VR46 musim ini adalah tampil lebih konsisten dibandingkan tahun sebelumnya.
“Kami sangat optimistis. Targetnya adalah tampil lebih baik dari tahun lalu. MotoGP sekarang sangat kompetitif, jadi penting bagi kami untuk tetap berada di posisi atas di setiap balapan,” ujar Rossi.

(doc. vr46racingteam)

Rossi juga menjelaskan evolusi desain livery VR46 yang dikerjakan bersama Aldo Drudi. Setelah dua musim mengandalkan kombinasi kuning dan putih, kini tim memilih menghadirkan warna hitam untuk kesan lebih racing, tanpa meninggalkan identitas utama mereka.
“Motornya sangat indah. Sekarang tugas kami adalah membuatnya cepat di lintasan,” tutup legenda MotoGP tersebut.

Dengan livery baru bertema BLACKANDLIGHT, semangat segar, dan target performa yang lebih konsisten, Pertamina Enduro VR46 Racing Team siap menghadapi tantangan besar MotoGP 2026 dengan penuh optimisme.