Ginza-motor.com – Build Your Dream (BYD) telah mulai memasok empat
produk andalannya ke pasar dalam negeri sejak Juni 2024. Berdasarkan data
Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), hingga saat ini
sudah ada 3.521 unit mobil listrik yang masuk ke Indonesia. Menariknya, dari
jumlah kendaraan yang dikirim secara utuh (completely built-up/CBU) dari China
tersebut, 56 persen di antaranya adalah model paling mahal, yaitu Seal.
Sementara itu, model lainnya seperti Atto 3 hanya mencakup 388 unit, Dolphin
207 unit, dan mobil listrik 7-penumpang terbaru BYD M6 sebanyak 40 unit.
Kepala Marketing dan Komunikasi
PT BYD Motor Indonesia, Luther T Panjaitan, menjelaskan bahwa Seal memiliki
daya tarik tersendiri sebagai sedan listrik berbasis baterai. “Mobil ini sudah
dikenal secara global baik dari segi performa, fitur, maupun kemampuannya yang
melebihi sedan di segmen yang sama. Bahkan sering dibandingkan dengan beberapa
supercar, sehingga membangun persepsi produk yang kuat di kalangan emotional buyer. Banyak yang
langsung memesan tanpa ragu, dan ini sudah kami prediksi,” ujar Luther.
“Apalagi harganya cukup terjangkau,” tambahnya.
Namun, Luther juga menyebutkan
bahwa dalam jangka panjang, emotional
buyer ini akan digantikan oleh rational buyer yang lebih mementingkan fungsi dan kegunaan
mobil. Oleh karena itu, ia memprediksi bahwa peminat Atto 3, Dolphin, dan terutama
M6 sebagai mobil keluarga akan meningkat drastis, melebihi model Seal. “Kami
juga memprediksi bahwa dalam jangka panjang, pembeli rasional akan semakin
mendominasi melalui produk-produk kami lainnya karena kepercayaan terhadap
brand sudah mulai terbentuk,” katanya. “Pencapaian di GIIAS kemarin sudah
menjadi sinyal positif, di mana BYD M6 pertama kali diperkenalkan secara global
di Indonesia namun langsung mendominasi pesanan,” tambah Luther.
Untuk diketahui, mobil termurah
yang dijual BYD saat ini adalah Dolphin dengan rentang harga Rp 365 juta hingga
Rp 425 juta. Kemudian diikuti oleh M6 dengan harga Rp 379 juta hingga Rp 429
juta, serta Atto 3 dengan harga Rp 465 juta hingga Rp 515 juta. Sementara itu,
Seal dijual dengan harga Rp 629 juta hingga Rp 719 juta. (foto: BYD)